My Experience :: IPL (Intense Pulse Light) Treatment Review

Ada yang pernah denger IPL Treatment (Intense Pulse Light) ? atau kalian kalian pernah di rekomendasiin treatment ini oleh dokter di klinik kecantikan? Aku akan bahas dan cerita sedikit pengalaman aku tentang IPL treatment ini.


credit: google


IPL treatment itu apa??

Nah IPL ini terapi perawatan kulit yang menggunakan gelombang cahaya atau bisa juga disebut terapi sinar. Terapi ini dapat digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kulit, mulai dari jerawat, flek dan noda hitam penuaan, bekas luka, kerutan dan garis halus, dan berbagai permasalahan lainnya. (untuk bekas luka atau bopeng hanya akan membantu memudarkan).

IPL dan Laser apakah sama?

Tidak sama. IPL menggunakan berbagi macam gelombang cahaya, sedangkan laser menggunakan sinar yang panjang gelombang warna tunggal kemudian ditargetkan di area pada wajah yang bermasalah. treatment IPL ini tidak akan merusak lapisan terluar kulit/epidermis kalian. Tingkat kesakitannya pun sangat rendah dibandingkan laser.

IPL aman ngga?

Aman selama masih dipantau oleh dokter yang bersangkutan, walaupun treatment ini tergolong aman sebaiknya dikonsultasiin dulu dengan dokter kalian secara detail, apakah kulit kalian perlu melakukan treatment ini atau tidak.

Proses IPL seperti apa?

Pertama wajah kalian dibersihkan dulu, setelah dipastikan bersih wajah kalian mulai diolesi dengan gel dingin gunanya untuk mengurangi rasa sakit, mata kalian akan ditutup dengan kacamata khusus sepertinya berbahan metal agar cahayanya nanti tidak mengenai mata kalian. Nah setelah itu kulit wajah kalian mulai disinari, rasanya gimana? Untuk awal mungkin kalian akan ada sensasi kagetnya tapi ngga sakit cuma cekit-cekit aja dan sedikit agak panas.

credit: google


Berapa kali melakukan treatment ini?

Nah untuk berapa kalinya tergantung kondisi kulit kalian, kalau kalian ingin fokus untuk menghilangkan bekas jerawat tergantung seberapa dalam pigmentasi bekas jerawat tersebut, kira-kira minimal 6x treatment untuk menghilangkannya.

Efek sampingnya apa?

Untuk sesaat setelahnya kulit wajah kalian akan merah-merah dan mungkin lebih sensitif dengan sinar matahari, jadi lebih baik hindari outdoor dulu setelah treatment ini yaa..

Berapa harga treatment IPL ini?

Untuk harga relatif, tergantung klinik kecantikan yang kamu tuju. Untuk kisarannya rata-rata 350.000 sampai 600.000 untuk sekali treatment.

Efek sampingnya apa?

Untuk sesaat setelahnya kulit wajah kalian akan merah-merah dan mungkin lebih sensitif dengan sinar matahari, jadi lebih baik hindari outdoor dulu setelah treatment ini yaa..

Gimana pengalaman aku setelah IPL?

Aku melakukan treatment ini cuma 2x aja karena kondisi kulit aku saat itu yang ngga memungkinkan, kondisi kulit aku sedang breakout dan cukup parah karena muncul cystic acne (golongan jerawat parah). Tapi ada beberapa efek yang aku rasain langsung setelah treatment ini, yaitu wajah aku lebih cerah dan glowing, untuk jerawat beberapa jerawat kecil memang langsung kempes setelahnya. Aku melakukan treatment ini disalah satu klinik kecantikan di daerah Bintaro.
Pengen lagi sih treatment ini, masih nyari-nyari tempat treatment yang rekomen. Kalau kalian punya tempat rekomen untuk treatment ini bisa komen dibawah yaa 😉

Nah untuk kalian yang pengen menghilangkan bopeng bekas jerawat aku lebih menyarankan untuk laser aja, karena IPL bukan treatment yang termasuk instant untuk prosesnya, tetap harus sabar J

Thank you for reading!

Instagram         : Dens.Anggita
E-mail                  : Dennisanggia@gmail.com

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Facial Serum WoW Lightening B-erl

Review Hatomugi Skin Conditioner [Review Indonesia]